Posts

Showing posts from September, 2018

[Note to Self] Tentang Orang yang Mencintai Sepenuh Hati

Image
“How they make you feel says a lot about them and nothing about you. Someone who makes you question if you are worthy of being loved, is not worthy of your love” Tahukah kamu apa yang terjadi terhadap seseorang yang mencintai setulus hati? Orang yang mencintai setulus hati bagaikan lautan perasaan yang luas, mereka tidak tahu bagaimana caranya menghentikan debur ombak di hati mereka. Mereka tidak tahu bagaimana caranya berhenti memberi. Dan walaupun itu adalah aspek terbaik dari diri mereka, bagian ini juga adalah bagian terfatal.  Karena orang yang mencintai sedalam-dalamnya juga akan tersakiti sedalam itu. Orang yang mencintai sepenuh hati selalu mengunci jiwa mereka pada belenggu yang salah. Mereka mencurahkan seluruh kapasitas dirinya kepada seseorang yang hanya mengharapkan persinggahan sementara. Mereka yang dicintai sepenuh hati tidak akan pernah mengerti bagaimana seseorang dapat memberi seluruh jiwa dan hatinya, juga melakukan hal-hal di luar nalar t...

[Life] Ooops! I Slept with Jefri Nichol

Image
Sebagai masyarakat milenial Indonesia yang hidup di tahun 2018, apalagi sebagai kaum hawa, sepertinya agak aneh kalau sampai nggak tahu Jefri Nichol. Entah karena kemampuan seni perannya atau pun ketampanannya, yang jelas dia sedang banyak digemari masyarakat, terutama perempuan, salah satunya saya. Sampai-sampai, saya kasih nama kucing saya yang baru, Jefri Nichol. Oke, kalau kamu memutuskan membaca tulisan ini karena judulnya yang mungkin membuatmu panas dingin, tenang saja, kamu nggak akan menemukan cerita saya tidur dengan aktor Dear Nathan itu. Wah kalau sampai kejadian, bisa diamuk massa. Lagi pula, saya sudah teramat sangat senang kok dengan fakta kalau saya bisa tidur dengan Jefri Nichol si kucing. Ya, sesenang itu. Sebahagia itu.  Melihat ke belakang, Januari lalu, dunia saya pernah runtuh saat ditinggal dua ekor kucing peliharaan untuk selamanya. Saya menangis seminggu. Saya nggak bisa tidur bahkan sampai benar-benar nggak berfungsi. Saya ijin bolos kerja d...